Ngawi, suryanasional.com – Pemerintah Desa Lego Weta Kecamatan Bringin Kabupaten Ngawi membangun jalan usaha tani, hal ini salah satu upaya Desa Lego Wetan untuk menggenjot potensi hasil pertanian yaitu dengan Pavingisasi jalan usaha tani.
Kepala Desa Lego wetan Ida Dwi Rinawati Mengatakan dengan adanya Dana Desa ini sangat bermanfaat khususnya untuk masyarakat desa Lego wetan. Selain itu pembangunan jalan pavingisasi di desa sudah mulai tertata, sehingga keindahan desa semakin terlihat.
“Sebelum dibangun jalan tanah yang menuju jalan usaha tani membuat akses warga keluar masuk ke persawahan atau perkebunan tersendat. Selain itu dengan adanya jalan usaha tani ini merupakan program prasarana transportasi untuk memperlancar mobilitas alat dan hasil pertanian,” ucap Ida Dwi Rinawati, Sabtu (21/05/2022).
Ditambahkan Ida, dalam pembuatan jalan usaha tani tersebut dianggarkan melalui Dana Desa (DD) Tahun Anggaran 2022 sebesar Rp 161.906.500 diperuntukkan pembangunan jalan pavingisasi, sepanjang 248 meter, dengan lebar Jalan 3,2 meter, yang saat ini dibangun didusun Lego wetan Krajan RT 01, RW 01, dengan pelaksana TPK desa Lego wetan.
Dengan dibangunnya jalan paving block diharapkan semoga masyarakat khususnya desa Lego wetan dapat memanfaatkan infrastruktur dengan baik, dapat mendongkrak peningkatan perekonomian dan pendapatan warga di bidang pertanian. (Fir/Red)