Kinerja Dinas Perhubungan Ngawi Capai Target Utama, Tahun 2021 Keselamatan Tranportasi Menurun

Ngawi, suryanasional.com – Bentuk kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Ngawi untuk keselamatan transportasi adalah melakukan sosialisasi keselamatan bagi pelaku atau pengguna transportasi darat dan air. Sosialisasi dilakukan di beberapa tempat seperti di terminal, waduk seperti penyeberangan ringan dan yang lainnya guna mengurangi resiko kecelakaan.

Sasaran Strategis adalah tersedianya sarana dan prasarana perhubungan yang berkualitas, terlaksananya kesadaran masyarakat akan keselamatan berlalu lintas dan angkutan jalan maupun air, terciptanya pelayanan yang profesional dan akuntabel melalui peningkatan kualitas dan kinerja.

“Dalam sosialisasi dan pemantauan alat transportasi ini melibatkan berbagai pihak, serta melakukan tindakan apabila kedapatan pelanggaran, itu semua demi keselamatan,“ Ungkap Nandang Hermayadi, Sekertaris Dinas Perhubungan, Jum’at (24/12/2021).

Pengukuran Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Ngawi dilakukan dengan membandingkan antara Rencana Kinerja (Performance Plan) dengan Realisasi Kinerja (Performance Result) yang dicapai oleh Dinas Perhubungan Kabupaten Ngawi. Selisih antara Performance Plan dengan Performance Result merupakan kesenjangan kinerja (Performance Gap).

Untuk Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari dinas Perhubungan meliputi sektor Parkir, pajak kendaraan bermotor (PKB), dan terminal, Nandang Hermayadi, menjelaskan capaian pendapatan yaitu Pendapatan parkir regular sebesar Rp.7.024.000,- dari target Rp.10.000.000,- (capaian 70,24 %), Pendapatan parkir berlangganan sebesar Rp.4.891.490.000,- dari target Rp.5.062.825.000,- (capaian 96,62 %). Pendapatan PKB sebesar Rp.507.395.000,- dari target Rp.415.045.000,- (capaian 122,25 %), serta pendapatan terminal sebesar Rp.65.311.00,- dari target Rp.63.665.000,- (capaian 102,59 %).

“Secara keseluruhan kegiatan serta capaian pendapatan mencapai 98,85 % , kegiatan yang tidak terserap yaitu penjemputan Buruh Migran Indonesia (BMI), karena masa pandemi tidak ada yang pulang ke Ngawi,“ Terangnya. (Fir/Red)