Bojonegoro, Suryanasional.com – Polsek Sumberrejo melalui Bhabinkamtibmas Desa Kedungrejo melakukan penyemprotan disinfektan di fasilitas umum (fasum) yang ada di Desa Kedungrejo. Dalam Penyemprotan disinfektan ini turut terlibat juga para mahasiswa Universitas Surabaya (Unesa) yang melaksanakan Praktek Kerja Lapangan (PKL).
Kegiatan penyemprotan disinfektan ini merupakan upaya untuk memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19.
Desa Kedungrejo merupakan salah satu desa yang masuk desa zona merah karena warganya ada yang didapati positif terjangkit virus corana. Desa Kedungrejo termasuk salah satu desa tangguh.
Bhabinkamtibmas Desa Kedungrejo, Aiptu Sutaji mengatakan bahwa penyemprotan disinfektan ini merupakan salah satu kegiatan yang sudah diprogramkan rutin oleh gugus tugas Desa Kedungrejo. Kebetulan dalam oenyemprotan ini dilakukan bersama para Mahasiswa dari Universitas Negeri Surabaya (Unesa) yang sedang PKL di Desa Kedungrejo.
“Kebetulan salah satu warga kita ada yang positif terkena virus Covid-19, sehingga kami aktif untuk melakukan penyemprotan di fasum desa,” kata Aiptu Sutaji.
Selain melakukan penyemprotan, Gugus desa juga melakukan penyuluhan kepada warga yang sedang berkerumun di tempat umum untuk tetap jaga jarak, mencuci tangan serta memakai masker untuk mencegah penyebaran virus Covid-19.
“Disiplin untuk tetap melakukan protokol kesehatan merupakan obat yang saat bisa dilakukan sebelum ditemukan vaksin Covid 19”, terang Aiptu Sutaji yang juga menjabat Kasi Humas Polsek Sumberrejo.(Lex/red).